Saturday, September 27, 2014

Manfaat Daun Binahong Bagi Tubuh

Manfaat Daun Binahong Bagi Tubuh ~ Bassela rubra linn, Heartleaf maderavine madevine, atau Deng san chi adalah beberapa nama lain dari Binahong yang telah dikenal sebagai salah satu tanaman obat berkhasiat dan memiliki kemampuan untuk mengatasi sejumlah penyakit yang menjangkiti tubuh.

Penggunaan tanaman binahong sebagai obat telah lama dilakukan oleh masyarakat cina, korea, Taiwan, Vietnam dan Negara lainnya untuk mengobati penyakit, baik penyakit yang tergolong ringan atau penyakit berat. di wilayah Indonesia sendiri, masih banyak masyarakat yang belum mengetahui tentang khasiat dari binahong sebagai  tanaman obat.

Bagian dari tanaman binahong, dimana mengandung sejumlah zat dan senyawa penting yang bisa kita manfaatkan sebagai obat, antara lain batang, umbi, daun, dan bunganya.

Manfaat daun binahong


Dari semua bagian tanaman binahong, bagian daun memiliki kandungan zat dan senyawa lebih banyak, karena faktor inilah, Daun binahong lebih banyak digunakan sebagai bahan ramuan obat untuk pengobatan penyakit. Berikut ini adalah beberapa manfaat dan khasiat daun binahong untuk pengobatan :
  1. Sebagai obat ambeien
  2. Mengobati darah rendah
  3. Obat batuk dan sesak napas
  4. Mengobati peradangan pada ginjal
  5. Mengobati kencing manis
  6. Sebagai obat eksim
  7. Mengatasi gegar otak ringan
  8. Menyembuhkan Mimisan / hidung berdarah, dan gusi berdarah
  9. Mengatasi pembengkakan pada usus
  10. Meningkatkan stamina tubuh dan mengobati lemah syahwat
  11. Baik dikonsumsi oleh para wanita yang baru melahirkan
  12. Mengembalikan nafsu makan anda yang hilang dan juga membantu melancarkan haid
  13. Sebagai obat luar, bisa untuk mengobati luka berdarah dan menghilangkan jerawat

Selain khasiat dari daun binahong, bagian batang, umbi dan juga bunganya bisa juga dimanfaatkan sebagai obat, berikut adalah beberapa manfaat umbi binahong untuk obat, diantaranya mengobati luka bekas operasi, maag, typus, disentri, mengembalikan kesegaran jasmani (tambah telur dan madu), mencegah stroke, asam urat dan juga sakit pinggang.

Demikian ulasan singkat mengenai manfaat daun binahong dan juga bagian lain seperti umbi dari tanaman yang berasal dari korea ini, semoga artikel diatas bisa menambah pengetahuan dan wawasan anda.

Sumber tulisan :
- http://manfaat.co/manfaat-daun-binahong.html
- http://id.wikipedia.org/wiki/Binahong

Tuesday, September 23, 2014

Ramuan Obat Tradisional Kunyit Putih

Ramuan obat tradisional dari kunyit putih : racikan obat tradisional berbahan dasar rimpang kunyit putih memiliki banyak sekali khasiat yang baik untuk kesehatan tubuh. Penggunaannya bisa sebagai obat dalam ataupun luar tubuh.

Khasiat Ramuan Obat Tradisional Dari Kunyit Putih

Dibawah ini adalah beberapa khasiat ramuan obat dari rimpang kunyit putih berikut cara meraciknya.


1. Mengatasi gangguan pencernaan
Bahan : satu rimpang kunyit putih ukuran sedang
Cara mengolah : cuci bersih rimpang, lalu kupas kulitnya.
Penggunaan : anda bisa langsung mengkonsumsinya sebagai lalapan

2. Masuk angin
Bahan : 200 gram rimpang kunyit putih.
Cara mengolah : cuci bersih, lalu parut. Peras untuk diambil airnya.
Penggunaan : diminum langsung, atau bisa juga dicampur dengan air hangat dan madu secukupnya, lalu diminum

3. Mengobati diabetes
Bahan : 3 rimpang kunyit putih ( cuci bersih lalu memarkan ), ½ sdm garam, dan 1 liter air
Cara mengolah : campur semua bahan, lalu rebus sampai mendidih, saring
Penggunaan : minum 2 x seminggu  sebanyak ½ gelas

4. Obat Tifus
Bahan : 2 rimpang kunyit putih ( cuci bersih dan memarkan ), 1 bonggol sere, 1 lbr daun sambiloto
Cara mengolah : tumbuk semua bahan. Lalu campur dengan segelas air panas. Saring
Penggunaan : minum 1 gelas sehari selama satu minggu


5. Usus buntu
Bahan : 1 rimpang kunyit putih, 1 buah jeruk nipis, 1 potong gula aren, ½ sdt garam
Cara mengolah : parut rimpang kunyit putih, peras untuk diambil airnya, masukkan kedalam gelas, tambahkan perasan jeruk nipis, gula aren dan garam.saring
Penggunaan : minum setiap pagi setelah makan

6. Disentri :
Bahan : 1 rimpang kunyit putih, gambir dan kapur sirih secukupnya. 2 gelas air putih
Cara mengolah : campurkan semua bahan lalu rebus hingga tersisa 1 gelas. Saring
Penggunaan : minum 1 kali sehari

7. Keputihan
Bahan : 2 rimpang kunyit putih, daun beluntas dan buah asam masing-masing 1 genggam, 1 potong gula aren, dan 1 liter air.
Cara mengolah : campur semua bahan lalu rebus sampai mendidi, angkat dan saring.
Penggunaan : minum 1 gelas sehari 

8. Melancarkan haid
Bahan : 1 rimpang kunyit putih, ½ sdt ketumbar, ½ sdt biji pala halus, ½ gengam daun srigading.
Cara mengolah : campur semua bahan, lalu tumbuk halus. Rebus dengan 1 liter air sampai mendidih, angkat dan saring.
Penggunaan : minum saat pertama kali haid

9. Mengobati amandel
Bahan : 1 rimpang kunyit  cuci bersih lalu diparut, 1 butir jeruk nipis diperas untuk diambil airnya, 2 sendok madu, ½ gelas air hangat.
Cara mengolah : Masukan semua bahan kedalam air panas, lalu aduk sampai tercampur rata, saring.
Penggunaan : minum 2 kali sehari

10. Obat sakit Gigi
Bahan :  rimpang kunyit 10 gram, daun menira 50 gram, 1/ biji pinang, garam dapur ½ sdt
Cara mengolah : cuci semua bahan kecuali garam, tumbuk hingga halus, masukkan garam , seduh dengan segelas air panas. Saring.
Penggunaan : gunakan untuk berkumur 3 kali sehari.

Selain sejumlah manfaat kunyit putih diatas, tentunya masih banyak khasiat lainnya dari rimpang kunyit putih ini dalam dunia pengobatan, silahkan anda cari literatur lainnya.

Friday, September 12, 2014

Ramuan Obat Dari Rimpang Temulawak

Ramuan Obat Dari rimpang temulawak ~ Sejak dulu, masyarakat Indonesia sudah terbiasa menggunakan temulawak terutama bagian rimpangnya sebagai bahan ramuan obat untuk mengatasi sejumlah penyakit yang mereka derita, mulai dari sakit ginjal, limpa, asma, sakit perut, masuk angin, sudah buang air besar, dan masih banyak penyakit lainnya.

khasiat rimpang temulawak

Para peneliti juga sudah membuktikan tentang khasiat dalam rimpang temulawak ini ( baca artikel sebelumnya tentang kandungan kimia dan manfaat temulawak). Dimana dalam beberapa penelitian yang telah dilakukan, peneliti menemukan, bahwa dalam rimpang temulawak terkandung banyak sekali zat dan senyawa penting dan bermanfaat bagi kesehatan tubuh manusia.

Dibawah ini adalah beberapa penyakit yang bisa diatasi dengan rimpang temulawak dan bagaimana cara mengolahnya sehingga menjadi ramuan obat yang berkhasiat :

1. Mengatasi sakit limpa
bahan :
2 rimpang temulawak, ½ rimpang leungkuas, daun meniran 1 genggam
cara meracik :
Cuci bersih rimpang temulawak dan lengkuas, lalu parut keduanya, rebus hasil partan beserta daun meniran dengan air 1 liter sampai mendidih. Angkat dan tiriskan, lalu saring
cara penggunaan :/div>
Minum sehari satu kali sebanyak satu cangkir.

2. Sakit ginjal
bahan :
2 rimpang temulawak, daun kumis kucing dan daun kacabeling masing-masing 1 genggam
cara meracik :
Iris rimpang temulawak tipis-tipis, rebus dengan bahan lainnya menggunakan 1 liter air sampai mendidih.angkat dan saring
cara penggunaan :
minum ramuan tersebut selama 3 hari.

3. Mengatasi sakit pinggang
bahan :
1 rimpang temulawak, 1 rimpang kunyit sebesar ibu jari, daun kumis kucing 1 gengam
cara meracik :
Rebus semua bahan dengan 1 liter air sampai mendidih, angkat dan saring
cara penggunaan :
Minum 1 gelas sehari

4. Meringankan asma
bahan :
1 ½ rimpang temulawak, gula aren 1 potong
cara meracik :
Iris rimpang temulawak tipis-tipislalu dijemur sampai kering. rebus rimpang temulawak yang sudah kering dengan bahan lainnya menggunakan  5 gelas air sampai mendidih hingga tinggal 3 gelas, angkat lalu saring.
cara penggunaan :
Minum ramuan tersebut segelas x satu hari

5. Mengatasi sakit kepala dan masuk angin
bahan :
Rimpang temulawak secukupnya.
cara meracik :
Iris tipis rimpang temulawak, lalu keringkan, setelah itu tumbuk halus sampai menjadi tepung. Rebus 2 genggam temulawak menggunakan 4-5 gelas air sampai tersisa 3 gelas. Angkat lalu saring.
cara penggunaan :
Minum 1gelas sehari

6. Obat maag
bahan :
1 rimpang temulawak.
cara meracik :
Temulawak diiris tipis-tipis dan diangin-anginkan
sebentar, kemudian direbus dengan 5-7 gelas air sampai mendidih, dan disaring.
cara penggunaan :
Diminum 1 kali sehari 1 gelas.

7. Mengobati  Sakit perut, Sakit Perut pada Waktu Haid
bahan :
1 rimpang temulawak, 3 buah mata asam, 1 potong gula kelapa, garam secukupnya.
cara meracik :
Temulawak diparut, kemudian direbus bersama bahan lainnya dengan 3-4 gelas air sampai mendidih hingga tinggal 2 gelas.
cara penggunaan :
Diminum 2 kali sehari 1 cangkir, pagi dan sore.

8. Menghilangkan BAU AMIS sewaktu Haid
bahan :
1 rimpang temulawak, 5 buah mata asam, 1 potong gula kelapa.
cara meracik :
Temulawak diiris tipis-tipis dan diangin-anginkan, kemudian bersama bahan lainnya ditaruh dalam baskom (rantang/ panci), diberi 2 gelas air panas dan ditutup rapat selama kurang lebih 15 menit, dan disaring.
cara penggunaan :
Diminum 3 kali, 1 kali sehari.

9. Meningkatkan produksi ASI
bahan :
1 ½ rimpang temulawak, dan tepung saga secukupnya.
cara meracik :
Temulawak diparut, kemudian kedua bahan tersebut dicampur dan ditambah air panas secukupnya sehingga menjadi bubur.
cara penggunaan :
Minum sehari segelas.


10. Memacu ASI yang Tidak Lancar
bahan :
1 ½ rimpang temulawak diparut, 1 potong gula kelapa, 2-3 sendok makan adonan sagu.
cara meracik :
Temulawak diparut, kemudian bersama bahan lainnya direbus dengan 1 liter air sampai mendidih dan disaring.
cara penggunaan :
Diminum 2 kali sehari 1 cangkir secara teratur.

11. Melancarkan buang air besar
bahan :
1 rimpang temulawak, 3 buah mata asam, 1 potong gula kelapa.
cara meracik :
Temulawak diiris tipis-tipis dan diangin-anginkan sampai kering, kemudian bersama bahan lainnya diseduh dengan air panas secukupnya dan disaring.
cara penggunaan :
Minum segelas sehari

12. Mengatasi  Sembelit
bahan :
1 rimpang temulawak dan biji sawi secukupnya.
cara meracik :
Kedua bahan tersebut ditumbuk sampai halus, kemudian diseduh dengan air panas secukupnya dan disaring.
cara penggunaan :
Minum segelas sehari

13. Meningkatkan nafsu makan
bahan :
 2 rimpang temulawak, 1/4 rimpang lengkuas, 1/2 genggam daun meniran.
cara meracik :
Semua bahan tersebut direbus dengan 3 gelas air sampai mendidih hingga tinggal 2 gelas, kemudian disaring.
cara penggunaan :
Diminum 2 kali sehari ½ gelas.

14. Mengobati  Radang Sendi, Rematik, Pegal Linu
bahan :
25 gr rimpang temulawak, 30 gr jahe merah
cara meracik :
Rebus dengan 400 cc air hingga tersisa 200 cc, kemudian disaring.
cara penggunaan :
Minum segelas sehari

15. Obat lever
bahan :
25 gr rimpang temulawak, 30 gr daun serut / mirten
cara meracik :
Rebus dengan 600 cc air hingga tersisa 300 cc, kemudian disaring
cara penggunaan :
Diminum selagi hangat

16. Obat  Batuk & Radang Saluran Nafas
bahan :
25 gr rimpang temulawak di parut
cara meracik :
Tambahkan air matang secukupnya, kemudian disaring, tambahkan madu, tambah perasan 1 buah jeruk nipis.
cara penggunaan :
Minum segelas sehari

17.Radang Kandung Empedu
bahan :
30 gr rimpang temulawak di iris-iris
cara meracik :
Rebus dengan 500 cc air hingga tersisa 200 cc, kemudian disaring
cara penggunaan :
Diminum biasa

manfaat rimpang temulawak kering

18. Mengatasi Batu Empedu
bahan :
25 gr rimpang temulawak, 30 gr menira dan gula aren secukupnya
cara meracik :
Rebus dengan 500 cc air hingga tersisa 200 cc, kemudian disaring.
cara penggunaan :
Minum segelas sehari

19. Menurunkan Kadar Kolesterol Tinggi
Bahan :
20 gr rimpang temulawak kering di tumbuk halus
cara meracik :
Seduh dengan air panas secukupnya
cara penggunaan :
Diminum selagi hangat, segelas sehari

20. Mengatasi Radang Lambung
bahan :
30 gr rimpang temulawak dipotong kecil-kecil
cara meracik :
Rebus dengan 500 cc air hingga tersisa 200 cc, kemudian disaring
cara penggunaan :
Minum segelas sehari

21. Obat Hepatitis
bahan :
2 jari rimpang segar temulawak, madu secukupnya
cara meracik :
Kupas kulit rimpang temulawak, lalu cuci bersih. Bilas dengan air matang kemudian diparut. Tambahkan ½ cangkir air hangat dan 1 sm madu, aduk rata. Lalu saring.
cara penggunaan :
Minum sehari dua kali sehari.

Thursday, September 4, 2014

Manfaat Jahe Merah Untuk Pengobatan

khasiat jahe merah untuk tubuh

Manfaat Jahe Merah Untuk Pengobatan  ~ Zingiber officinale atau dikenal dengan nama jahe merah adalah satu suku jahe-jahean yang sudah lama dikenal memiliki khasiat cukup baik sebagai salah satu tanaman obat.

Jahe merah memiliki ciri khas pada bagian rimpangnya, dimana rimpang jahe merah berwarna merah, dan juga memiliki rasa pedas yang disebabkan adanya kandungan senyawa keton yang dikenal dengan nama zingeron.

Kandungan Kimia Jahe Merah

Secara umum, jahe merah terbentuk dari 3 komponen penting yaitu minyak atsiri, oleoresin, dan pati. Kandungan minyak atsiri dalam jahe merah adalah tertinggi dari jenis jahe lainnya, yaitu antara 2,58-2,72%. Selain dari ketiga kompoen tersebut, dalam rimpang jahe merah terdapat unsur kimia lainnya seperti : n-nonylaldehyde, d-camphene, d-β phellandrene, methyl heptenone, cineol, d-borneol, geraniol, linalool, acetates dan caprylate, citral, chavicol dan zingiberene.

Manfaat Jahe Merah Untuk Obat

Berkat kandungan minyak atsiri dan oleoresin yang terkandung dalam rimpangnya, menjadikan jahe merah menempati posisi cukup penting dalam dunia pengobatan. Berikut adalah beberapa manfaat jahe merah untuk pengobatan :


  1. Sebagai obat pencahar
  2. Menguatkan lambung
  3. Peluruh masuk angin dan cacing penyebab penyakit
  4. Mengatasi sakit pinggang , encok, dan nyeri otot
  5. Mengatasi masalah pada pencernaan
  6. Mengatasi radang tenggorokan
  7. Sebagai obat asma
  8. Meningkatkan daya penglihatan anda
  9. Mengatasi kurang darah, sakit kusta, borok, dan demam
  10. Meningkatkan sirkulasi darah dari dan ke jantung, sehingga kesehatan jantung akan terjaga.
  11. Meningkatkan stamina tubuh
  12. Merangsang keluarnya ASI pada ibu menyusui
  13. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh
  14. Meningkatkan nafsu makan.
  15. Mengatasi impotensi pada pria

Selain manfaat diatas, tentunya masih banyak manfaat jahe merah lainnya yang bisa anda dapatkan. Tapi perlu diperhatikan juga, selain bisa memberikan manfaat bagi kesehatan tubuh, Jahe merah sebaiknya tidak dikonsumsi oleh anda yang menderita maag, karena dapat menjadikan lambung anda panas, bagi para ibu hamil juga disarankan untuk tidak mengkonsumsi jahe merah karena dikhawatirkan dapat membahayakan janin yang sedang dikandungnya.