Monday, March 31, 2014

Manfaat Buah Delima Bagi Kesehatan Tubuh Anda

Manfaat Buah Delima Bagi Kesehatan Tubuh

Manfaat Buah Delima Bagi Kesehatan Tubuh ~ Buah delima adalah salah satu jenis buah-buahan yang dianjurkan untuk dijadikan sumber konsumsi karena bisa memberikan manfaat cukup besar bagi tubuh.

Buah delima mengandung banyak sekali gizi yang penting dan bermanfaat bagi tubuh ( baca artikel sebelumnya ciri umum dan kandungan gizi delima). Dengan mengkonsumsi buah delima secara rutin tentunya dapat membantu memenuhi kebutuhan tubuh akan nutrisi.

Selain baik untuk pemenuhan gizi tubuh anda, mengkonsumsi buah delima juga ternyata dapat membantu meningkatkan kesehatan dan daya tahan tubuh. Sari dari buah delima mengandung flavonoid yang merupakan salah satu anti oksidan penting dimana berperan untuk mencegah berkembangnya sejumlah radikal bebas, manfaat buah delima lainya yaitu dapat membantu memperbaiki sel-sel tubuh yang rusak.

Manfaat dan Khasiat Buah Delima

Berikut adalah sejumlah kandungan gizi dan manfaat dari buah delima untuk menjaga dan meningkatkan kesehatan organ tubuh baik tulang, hati dan organ lainnya.


  1. Kandungan fitonutrien dan polifenol dalam buah delima dapat membantu mengatasi osteoartritis
  2. Ekstrak dari buah delima membantu melindungi hati dan ginjal. Rutin mengkonsumsi ekstrak dari delima ini dapat mencegah timbulnya kerusakan pada ginjal serta melindunginya dari racun berbahaya. Kesehatan hati juga akan terjaga karena ekstrak buah delima ini bisa membantu meregenerasi hati yang mengalami kerusakan.
  3. Kandungan vitamin C yang cukup tinggi dalam buah delima membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh
  4. Kandungan polifenol dalam delima terdapat dalam kadar tinggi. Kandungan polifenol ini menjadikan buah delima bersifat antialergi dimana dapat mengurangi terjadinya proses biokimia yang terkait dengan alergi.
  5. Ekstrak buah delima dapat meningkatkan kemampuan tubuh dalam mensintesis kolesterol serta menghancurkan radikal bebas yang masuk dalam sistem vaskular sehingga pada akhirnya kinerja jantung tetap optimal.
  6. Ekstrak buah delima bersifat antikanker, mengkonsumsi jus buah delima secara rutin dipercaya dapat membantu membunuh sel kanker, menurunkan resiko kanker payudara serta memperlambat perkembangan kedua jenis kanker kulit, karsinoma sel skuamosa dan karsinoma sel basal.
  7. Buah delima mengandung antioksidan dan fitonutrien. Kedua unsur ini dapat berinteraksi dengan materi genetik tubuh untuk melindunginya.
  8. Ekstrak buah delima dapat membantu menjaga tekanan darah tetap stabil.
  9. Buah delima dapat membantu menjaga kadar gula darah, meningkatkan sensitivitas terhadap insulin, dan melindungi tubuh dari peradangan.
  10. Ekstrak buah delima dapat membantu meningkatkan kemampuan obat-obatan terutama jenis obat-obatan yang dikonsumsi untuk membasmi bakteri jenis gram negatif yaitu bakteri yang bersifat melawan kinerja obat.  
  11. Manfaat buah delima lainnya yaitu  melindungi tubuh dari penyakit Alzheimer, menjaga kesehatan gigi dan gusi serta mengatasi rhematik.

Demikian ulasan mengenai manfaat buah delima kesehatan dan peningkatan daya tahan tubuh anda. Semoga bermanfaat. silahkan kunjungi artikel berikutnya yang mengulas tentang manfaat buah delima bagi ibu hamil dan janin yang dikandungnya.

sumber :

Friday, March 28, 2014

Ciri Umum Dan Kandungan Gizi Buah Delima

Sejumlah kandungan gizi buah delima yang sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh manusia
Delima yang dalam bahasa ilmiahnya dikenal dengan nama punica granatum adalah salah satu tanaman buah-buahan dengan ketinggian pohon bisa mencapai 8 meter. Tanaman yang diperkirakan berasal dari iran ini banyak dikembangkan di daerah mediterania, penyebarannya sudah mencapai wilayah cina dan asia tenggara baik pada daerah sub tropik ataupun tropik.

Delima dapat tumbuh pada daerah dengan ketinggian dibawah 1.000 m dpl. Dapat berkembang dengan baik dengan media tanah gembur dan tidak banyak mengandung air. Pebanyakan tanaman delima bisa dilakukan dengan cara stek, tunas akar dan cangkok.


Ciri Umum Dan Kandungan Senyawa Delima

Memiliki buah yang menarik dengan rasa manis menyegarkan, menjadikan delima banyak ditanam sebagai tanaman buah, dan tanaman hias, bahkan sebagian orang menggunakan delima sebagai tanaman obat karena beberapa khasiat yang dimilikinya.


Ciri-ciri umum tanaman delima

  1. Tanaman berupa perdu dengan tinggi antara 2-5 meter, sebagian bisa mencapai ketinggian maksimal sekitar 8 meter.
  2. Batang berkayu, dengan tumbuh bercabang banyak, ranting bersegi, lemah dan terdapat duri pada ketiak daunnya. Batang berwarna coklat ketika masih muda, dan berubah menjadi hijau kotor ketika tua.
  3. Daun tunggal bertangkai pendek, tumbuh berkelompok. helaian daun berwarna hijau dengan bentuk lonjong sampai lanset dengan bagian pangkal lancip dan bagian ujung tumpul, tepi daun rata, tulang daun menyirip, bagian permukaan mengkilap. Ukuran daun: panjang 1-9 cm, lebar 0,5-2,5 cm.
  4. Bunga tunggal dengan tangkai pendek, tumbuh pada bagian ujung ranting atau bagian daun paling atas. Warna merah, putih, atau ungu, bunga tumbuh sepanjang tahun.
  5. Buah delima berbentuk bulat dengan diameter 5-12 cm, warna kulit buah beragam, antara lain putih, hijau keunguan, coklat kemerahan, dan ungu kehitaman. Buah delima berbiji banyak, berukuran kecil-kecil dengan bentuk bulat panjang yang bersegi-segi agak pipih, tekstur biji keras dan posisinya tidak beraturan. Warna biji buah delima juga beragam, mulai dari merah, merah jambu, dan putih.
Dalam perkembangannya, dikenal tiga macam delima, yaitu delima ungu, delima merah, dan delima putih

Kandungan gizi buah delima

Buah delima dikenal mengandung banyak sekali unsur / senyawa kimia penting dan bermanfaat bagi tubuh. Berikut adalah sejumlah kandungan gizi dalam buah delima untuk anda ketahui.

Kandungan gizi delima / 100 gr
  • Energi 346 kJ (83 kcal)
  • Karbohidrat 18,7 g
  • Gula 13.7 g 
  • Diet serat 4,0 g
  • Lemak 1,2 g
  • Protein 1,7 g
  • Thiamine (Vit. B1) 0.07 mg (5%)
  • Riboflavin (Vit. B2) 0,05 mg (3%)
  • Niacin (Vit. B3) 0,29 mg (2%)
  • Asam pantotenat (B5) 0,38 mg (8%)
  • Vitamin B6 0,08 mg (6%)
  • Folat (Vit. B9) 38 mg (10%)
  • Vitamin C 10 mg (17%)
  • Kalsium 10 mg (1%)
  • Besi 0,30 mg (2%)
  • Magnesium 12 mg (3%)
  • Fosfor 36 mg (5%) Kalium 236 mg (5%)
  • Seng 0,35 mg (3%)
Source: USDA Nutrient database


Manfaat Delima Bagi Manusia

Bagian tanaman delima yang sering dimanfaatkan adalah bagian buahnya. Rasanya yang enak dan menyegarkan, menjadikannya salah satu buah favorit. Masyarakat biasanya mengkonsumsi langsung buah delima yang sudah matang, atau dijadikan aneka minuman seperti sirup, juice, ataupun sari buah.

Dalam dunia kesehatan, buah delima juga banyak digunakan untuk membantu manusia menjaga dan meningkatkan kesehatan tubuh karena dalam buahnya mengandung banyak sekali gizi yang penting bagi tubuh. ulasan lengkap mengenai manfaat buah delima bagi kesehatan, silahkan baca artikel selanjutnya tentang khasiat buah delima untuk ibu hamil dan bayi yang sedang dikandungnya

Sumber :
  • http://tanamanobat-herbal.blogspot.com/2014/03/ciri-umum-dan-kandungan-gizi-buah-delima.html
  • http://eemoo-esprit.blogspot.com

Sunday, March 9, 2014

Manfaat jus lidah buaya dan efek samping yang ditimbulkan

Manfaat jus lidah buaya dan efek samping yang ditimbulkan ~ Lidah buaya atau dalam bahasa ilmiahnya dinamakan aloe vera sudah sejak lama dikenal memiliki banyak khasiat untuk tubuh. Bagian daun dari tanaman ini sudah banyak dimanfaatkan sebagai salah satu bahan ramuan untuk obat baik untuk mengobati penyakit, ataupun untuk pemeliharaan kesehatan dan kecantikkan tubuh.

sejumlah khasiat jus lidah buaya untuk meningkatkan kesehatan tubuh


Banyak cara pengolahan yang bisa dilakukan terhadap tanaman lidah buaya, salah satunya dengan menjadikannya minuman sehat yaitu jus lidah buaya.

Manfaat Dan Khasiat Jus Lidah Buaya.


Jus lidah buaya adalah salah satu minuman yang direkomendasikan oleh para ahli kesehatan sebagai minuman yang baik untuk dikonsumsi karena dapat memberikan banyak manfaat bagi tubuh.

Jus lidah buaya dibuat dengan memanfaatkan bagian daun lidah buaya yang sudah cukup tua , kemudian dicuci dan dibuang bagian sisi kulit berdurinya untuk selanjutnya di hancurkan dengan diblender. Jus lidah lidah buaya dikenal memiliki banyak sekali manfaat dan khasiat bagi tubuh.


Manfaat jus lidah buaya antara lain : 
  1. Sebagain detoksifikasi untuk membuang racun dalam tubuh.
  2. Membantu melancarkan pencernaan, melancarkan BAB, dan meningkatkan proses penyerapan protein.
  3. Kandungan antioksidan dalam jus kulit lidah buaya dapat meningkatkan kekebalan tubuh terhadap sejumlah radikal bebas penyebab penyakit yang masuk kedalam tubuh.
  4. Melindungi tubuh dai peradangan, juga membantu mobilitas otot dan sendi
  5. Membantu memperlambat proses penuaan, meremajakan sel-sel kulit dan juga menyembuhkan berbagai iritasi ringan yang terjadi pada kulit.
  6. Membantu membersihkan sistem pencernaan dari unsur makanan yang bersifat negatif terhadap tubuh, sehingga dapat menjaga kondisi tubuh tetap bugar dan sehat.
  7. Dapat mencukupi kebutuhan tubuh akan vitamin. Jus lidah buaya mengandung sejumlah vitamin penting antara lain A, B1, B2, B6, B12, C, dan E, Terkandung juga asam folat dan niasin.
  8. Jus lidah buaya kaya akan mineral antara lain kalsium, besi, sodium, mangan, potassium, magnesium, copper, chroom, dan zinc. Dengan mengkonsumsi jus lidah buaya secara rutin, dapat memenuhi kebutuhan tubuh akan unsur-unsur tersebut.
  9. Jus lidah buaya mengandung 19 macam asam amino esensial dan non esensial yang dapat membantu memenuhi sebagian kebutuhan tubuh akan unsur ini. ( tubuh manusia membutuhkan  sekitar 20 macam asam amino baik esensial ataupun non esensial)
  10. Kandungan anti bakteri dan anti mikroba alami dalam lidah buaya dapat membantu menjaga kesehatan gigi dan gusi, serta melindunginya dari radang yang bisa saja menyerang gusi.

Efek samping jus lidah buaya.


Selain dari manfaatnya  yang begitu besar bagi tubuh, Jus lidah buaya juga dapat menimbulkan efek negatif bagi tubuh.

Berikut adalah beberapa efek samping lidah buaya yang bisa terjadi :

1. Bisa Menimbulkan Reaksi alergi
Bagi anda yang memiliki alergi terhadap bunga tulip, bawang merah, bawang putih, atau tanaman sejenis yang masuk kedalam keluarga lily, harus menghindari lidah buaya. Alergi yang timbul bila anda tetap mengkonsumsinya antara lain bisa menyebabkan gatal-gatal  dan iritasi kulit.

2. Memicu diare dan kram
Dalam jus lidah buaya terkandung aloe latex, zat ini dikenal sebagai obat pencahar. Tapi perlu anda ketahui, lidah buaya tidak direkomendasikan sebagai obat pencahar yang baik untuk digunakan. Hal ini dikarenakan lidah buaya bersifat adiktif dan bisa menimbulkan efek negatif permanen bagi kesehatan kolon dan menyebabkan sembelit yang anda derita semakin parah.

3. Meningkatkan resiko kanker kolorektal
Bila penggunaannya dilakukan secara oral dan dalam jangka waktu satu tahun lebih, bisa beresiko memicu terjadinya kanker kolorektal. Menjadikan lidah buaya sebagai obat pencahar secara terus-menerus dalam waktu lama juga bisa menjadi penyebab meningkatnya resiko kanker kolorektal.

Tentunya masih banyak manfaat dari jus lidah buaya dan juga efek samping yang ditimbulkannya, silahkan anda mencari literatur lainnya untuk memperkaya pengetahuan anda.